Kamis, 23 Februari 2012

Projek Pribadi Hari Ini: BEBAS DARI KEKHAWATIRAN YANG TIDAK PERLU Sahabatku yan...: “Projek Pribadi Hari Ini: BEBAS DARI KEKHAWATIRAN YANG TIDAK PERLU Sahabatku yan...” plus 6 more

Projek Pribadi Hari Ini: BEBAS DARI KEKHAWATIRAN YANG TIDAK PERLU Sahabatku yan...: “Projek Pribadi Hari Ini: BEBAS DARI KEKHAWATIRAN YANG TIDAK PERLU Sahabatku yan...” plus 6 more


Projek Pribadi Hari Ini: BEBAS DARI KEKHAWATIRAN YANG TIDAK PERLU Sahabatku yan...

Posted: 23 Feb 2012 05:59 PM PST

Projek Pribadi Hari Ini:
BEBAS DARI KEKHAWATIRAN YANG TIDAK PERLU

Sahabatku yang harus segera membebaskan dirinya untuk menjadi sebagaimana engkau bisa menjadi, katakanlah ini sebagai kalimatmu sendiri …

Tuhanku Yang Maha Penyayang,

Engkau sangat menyayangiku, sehingga sesungguhnya tidak ada niatMu selain memuliakanku.

Apa pun yang terjadi, Kau ijinkan terjadi karena Engkau ingin aku bereaksi dan bergerak ke arah yang lebih baik.

Engkau membuatku merasa khawatir, agar aku menyegerakan yang selama ini kutunda, melembutkan perilaku yang menjauhkan sesama dariku, dan tidak mengulangi kesalahan yang bisa menjadikanku terbuang dari pergaulan.

Tapi, hati dan pikiranku ini memiliki kecenderungan untuk mengkhawatirkan hal-hal yang tidak perlu.

Telah bertahun-tahun aku mengkerut dalam rasa khawatir; menghindari pekerjaan yang sesungguhnya baik - karena aku khawatir, merusak tidur dan istirahatku - karena aku khawatir, berlaku tegang dan agresif kepada orang-orang baik - karena aku khawatir, dan mengabaikan anjuran dan kasih sayang keluarga - juga karena aku khawatir.

Dan yang membuatku menyesal hari ini, dan akan lebih menyesal lagi di masa depan, adalah kenyataan bahwa hampir semua yang kukhawatirkan itu - tidak pernah terjadi.

Dan yang ternyata benar-benar terjadi - terjadi karena aku salah tingkah dan salah bertindak di dalam kekhawatiranku.

Tuhan, aku letih hidup memelihara kekhawatiran.

Mengapakah aku membiarkan diriku terpenjara dalam khawatir dan takut, saat orang yang tak semampu aku - hidup bebas dalam tawa dan pekerjaan yang aktif dan berani?

Hari ini, aku mohon Engkau mendampingiku, menggandeng hatiku, dalam ketegasanku untuk tidak lagi memusuhi rasa khawatirku.

Hari ini aku akan memperlakukan rasa khawatir sebagai perintah untuk menyegerakan tindakan dan membaikkan perilaku kepada keluarga dan sesama.

Sesungguhnya, aku harus khawatir jika rasa khawatir tidak menjadikanku bergerak melakukan sesuatu yang baik bagiku.

Tuhan, aku akan menjadi pribadi yang bebas dari kekhawatiran yang tidak perlu.

Aku memerlukan kekhawatiran yang menjadikanku penyelesai masalahku, penyejahtera dan pembahagia keluargaku, dan pendamping bagi kebahagiaan sesama.

Tuhanku Yang Maha Kuat,

Kokohkanlah jiwa kekasih kecilMu ini, agar ketegasanku memantaskanku bagi kedamaian dan kesejahteraan.

Aamiin

---------------

Jika Anda terlalu sibuk untuk menuliskan 'Aamiin', mohon Anda 'Like' jika Anda berkenan untuk bergabung bersama para sahabat yang memohon Tuhan menyegerakan jawaban bagi doa kita pagi ini.

Semoga rezeki kita lebih baik dan lebih besar mulai hari ini ya?

Aamiin

Mario Teguh - Loving you all as always

Sahabat saya yang baik hatinya, Sering, keadaan yang nyaris tanpa harapan, meme...

Posted: 23 Feb 2012 07:08 AM PST

Sahabat saya yang baik hatinya,

Sering, keadaan yang nyaris tanpa harapan, memerlukan tindakan yang nyaris berbahaya.

Setidaknya, bagi jiwa yang selama ini dikerdilkan oleh keraguan dan ketidak-tegasan, tindakan berani yang biasa saja - bisa terasa sangat berbahaya.

Jika dia tidak melihat ketegasan sebagai berbahaya, mengapakah selama ini dia menghindari keberanian biasa, menakutinya, dan memilih hidup dalam kelemahan daripada meresikokan diri melakukan yang sudah lazimnya dilakukan oleh orang kebanyakan?

Orang harus mengetahui apa yang memasukkannya kedalam kesulitan.

Jika tidak, bagaimana dia bisa mengetahui jalan keluar dari kesulitannya?

Dan jika penyebab kelemahan hidupnya adalah kurangnya keberanian, maka jalan keluar baginya adalah keberanian.

Marilah kita berdoa, agar dalam istirahat kita malam ini, Tuhan mengobati luka-luka hati kita, meniupkan nafas keberanian kepada jiwa kita, dan membangunkan kita dengan dada yang bebas dari bebannya, dengan nafas yang lapang dari hambatannya, dan dengan sikap yang segar dan ikhlas untuk melakukan kebaikan yang selama ini kita tunda.

Tuhan kami Yang Maha Sejahtera,

Damaikanlah jiwa kami, sehatkanlah badan kami, ceriakanlah keluarga kami, suburkanlah pekerjaan kami, dan baikkanlah rezeki kami.

Aamiin

---------------

Jika Anda terlalu letih untuk menuliskan 'Aamiin', mohon Anda 'Like' jika Anda berkenan untuk bergabung bersama para sahabat yang memohon Tuhan menyegerakan jawaban bagi doa kita malam ini.

Semoga Tuhan menyegerakan jawaban dari doa dan harapan kita.

Mario Teguh - Loving you all as always

---------------

Sahabat saya yang baik hatinya, Orang yang tadinya tidak memiliki batasan, tapi...

Posted: 23 Feb 2012 03:15 AM PST

Sahabat saya yang baik hatinya,

Orang yang tadinya tidak memiliki batasan, tapi membantah anjuran baik karena menurutnya kemampuannya terbatas, akan jadinya memiliki batasan.

Sesungguhnya, sebagian besar batasan kita adalah pendapat mengenai batasan.

Orang yang merasa dibatasi, akan berperilaku seperti sedang dibatasi oleh kandang. Dia gelisah, mudah marah, banyak bergerak tanpa membuat kemajuan, dan memprotes ke sana ke mari.

Tapi, jika kita ikhlas bertindak, melakukan bahkan yang menurut kita berada di atas kemampuan kita, kita akan justru menemui bahwa kita lebih mampu daripada yang kita kira.

Sesungguhnya, Anda lebih mampu daripada yang Anda kira.

-----------

Maka syukurilah kesempatan untuk bekerja.

Ada jutaan saudara dan sahabat kita di luar sana yang tadi malam pun bersujud dalam doa yang penuh air mata, agar diterima bekerja untuk menghasilkan rezeki bagi kebaikan keluarganya.

Janganlah pendapat mengenai batasan Anda, menjadikan Anda menistai pekerjaan yang dirindukan oleh sesama kita yang belum bekerja.

Gantikanlah kecenderungan untuk mengeluh, dengan kegembiraan untuk bersyukur.

Marilah kita bergembira dalam kehidupan yang bebas dari pikiran yang membatasi.

Mario Teguh - Loving you all as always

-----------

Please watch the announcement of our upcoming super program:

MARIO TEGUH
BECOMING INDONESIA'S NEXT SUPER MOTIVATOR
3 May 2012 - 09:00 - 15:00 WIB
Hotel Mulia - Jakarta

"It will not be cheap, but it will make you expensive."

Program Descriptions will follow.

-----------

Sahabat saya yang baik hatinya, Kalau ada orang yang bawel dan selalu bertanya...

Posted: 23 Feb 2012 01:08 AM PST

Sahabat saya yang baik hatinya,

Kalau ada orang yang bawel dan selalu bertanya yang macam-macam, yang sesungguhnya pertanyaan filosofis, tapi yang membutuhkan waktu dan pemikiran yang lapang untuk menjawab, padahal Anda sedang tidak ingin berbicara atau tidak punya banyak waktu, kira-kira seperti ini jawaban yang enteng tapi super smart …

Sampai kapan aku harus bersabar?

Sampai monyet bertelur.

Sampai kapan aku harus jujur?

Sampai sapi menyanyi.

Sampai kapan aku harus mencintai?

Sampai buaya poco-poco.

Sampai kapan aku setia?

Sampai kaca membusuk.

Sampai kapan aku bertanya?

Sampai engkau tahu malu.

Sampai kapan aku menemukan jawaban?

Sampai saat engkau berhenti bertanya.

Kapan aku berhenti bertanya?

Saat engkau bertindak?

Kapan aku bertindak?

Sekarang.

Kenapa?

………..

coba, Anda yang meneruskan jawabannya.

Apa jawaban Anda?

………..

Anda harus tahu, bahwa saya sedang tersenyum sangat lebar, dan tertawa membayangkan ekspresi wajah Anda yang unyu-unyu menahan kekesalan itu.

He he …

Manusia itu bermacam-macam. Jika kita semua sama, kehidupan ini akan membosankan.

Cintailah sesama. Merekalah pembentuk keindahan hidup kita.

Mario Teguh - Loving you all as always

Sahabatku yang baik hatinya, Berapa banyak pun kalimat bijak yang kau baca, dan...

Posted: 23 Feb 2012 12:05 AM PST

Sahabatku yang baik hatinya,

Berapa banyak pun kalimat bijak yang kau baca, dan seluas apa pun nasihat bijak yang bisa kau sampaikan, orang tak akan menghormatimu, jika engkau belum membuktikan dalam tindakanmu, bahwa nasihatmu telah membaikkan setidaknya kehidupanmu sendiri.

Kualitas hidupmu adalah kekuatan di balik nasihatmu.

Maka katakanlah yang kau lakukan, dan lakukanlah yang kau katakan.

Kehidupan yang baik mensyaratkan kesetiaan kepada yang baik.

Mario Teguh - Loving you all as always

Sahabat saya yang baik hatinya, Dulu, saat saya masih muda - kira-kira dua tahu...

Posted: 22 Feb 2012 09:27 PM PST

Sahabat saya yang baik hatinya,

Dulu, saat saya masih muda - kira-kira dua tahun yang lalu, saya menemukan cara untuk menenangkan diri dari kebosanan terhadap orang lain.

Jika saya bosan dengan seorang pemimpin, saya membuat definisi:

Pemimpin yang membosankan adalah orang yang tidak jujur, tapi berjanji akan memberantas ketidak-jujuran.

Atau, saat saya mendengar rekan yang bosan dengan ayahnya, saya membuat definisi:

Ayah yang membosankan adalah orang yang melarang anaknya melakukan yang dilakukannya sendiri. Seperti, melarang anak-anaknya merokok, tapi dia sendiri merokok tanpa malu.

Atau,

Ibu yang membosankan adalah wanita yang pagi, siang, dan malam menonton sinetron sambil menelantarkan kebutuhan suami dan anak-anaknya.

Anak yang membosankan adalah anak yang malas dan pengeluh.

Pacar yang membosankan adalah yang sok cantik padahal jelek. Kwk wk wk …

Pacar yang membosankan adalah yang sok boyband dan imut-imut, padahal bokek. Ho ho ho …

………..

Ternyata, dengan membuat definisi seperti itu saya bisa merasa lebih tenang, dan mengerti hal-hal yang harus saya hindari agar saya tidak membosankan bagi orang-orang di sekitar saya.

Nah, sekarang giliran Anda.

Cobalah buat definisi mengenai orang yang membosankan, agar Anda dan kita semua bisa saling menenangkan, menghibur, dan belajar dari satu sama lain.

Tetaplah menjadi jiwa baik yang dicintai Tuhan.

Stay super!

Mario Teguh - Loving you all as always

Sahabat saya yang berhak untuk berbahagia, Cinta yang sejati itu jujur, setia,...

Posted: 22 Feb 2012 07:37 PM PST

Sahabat saya yang berhak untuk berbahagia,

Cinta yang sejati itu jujur, setia, menghormati, dan tidak menginginkan selain kedamaian dan kegembiraan dalam kebersamaan.

Apakah itu cinta Anda?

Apakah itu cara Anda mencintainya?

Apakah itu cara yang digunakannya untuk mencintai Anda?

Mudah-mudahan ya?

Jika tidak jujur dan tidak mendamaikan, itu bukan cinta.

Cinta menghormati kedamaian, dan membangun kegembiraan.

Yang selain itu, pikiran yang jernih adalah penyelamat bagi jiwa yang menghormati dirinya sendiri.

Mario Teguh - Loving you all as always

----------------------
LovenHoney Club
----------------------
Membangun Diri Yang Mudah Dicintai
An MTSC Service

www.lovenhoney.com

Informasi lengkap dan formulir pendaftaran, dapatkan di MTFB (Facebook page ini)

http://www.facebook.com/note.php?note_id=10150524883549405

Baca juga hasil DISKUSI LovenHoney di www.MTSuperForum.com tadi malam, mengenai Cinta dan Belahan Jiwa di:

http://mtsuperforum.com/index.php/superwall/read/310

Tidak ada komentar:

Posting Komentar